Sumbangan Korban Kebakaran Spontan Terkumpul Usai Tatap Muka Ketua DPRD Sulteng di Tolitoli

oleh -

Ketua DPRD Sulteng, Hj. Nilam Sari Lawira saat melakukan tatap muka dengan seluruh jajaran Pemerintah Daerah Kabupaten Tolitoli di Aula Balre Tau Dako Lipu, Rabu pagi (19/2/2020). FOTO : IST

TOLITOLI, SULTENGNEWS.COM – Acara tatap muka Ketua DPRD Sulteng, Hj. Nilam Sari Lawira dengan seluruh jajaran Pemerintah Daerah Kabupaten Tolitoli, Rabu pagi (19/2/2020) di Aula Wisma Daerah Balre Tau Dako Lipu Tolitoli, membawa berkah bagi korban kebakaran di Kelurahan Siduarjo, Tolitoli.




Pasalnya, usail tatap muka ketua DPRD Sulteng bersama Wakil Bupati Tolitoli Hi. Abdul Rahman Hi. Budding, sejumlah Anggota DPRD Provinsi Sulawesi Tengah, Anggota DPRD Kabupaten Tolitoli serta sejumlah pejabat Pemerintah Kabupaten Tolitoli, secara spontan dan sukarela memberikan sumbangan berupa uang untuk para korban bencana kebakaran di Kelurahan Sidoarjo.

Dalam waktu yang tidak terlalu lama, sumbangan uang yang berhasil terkumpul pada acara tatap muka tersebut sebanyak Ro4 juta rupiah. Uang hasil sumbangan yang terkumpul, selanjutnya diserahkan langsung oleh Asisten Sekretaris Daerah Kabupaten Tolitoli Bidang Pemerintahan dan Kesra, Anhar Dg. Mallawa, SE didampingi Kepala Bagian Protokol dan Komunikasi Pimpinan Sekretariat Daerah Kabupaten Tolitoli Arham A. Jacub, SH kepada Lurah Sidoarjo Alim Purnomo S.STP.,MM.




Penyerahan uang itu, disaksikan Sekretaris Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Kabupaten Tolitoli Vidya Putra, S.STP dan Sekretaris Dinas Sosial Kabupaten Tolitoli Roedoelof Mangelep, S.STP di tenda Posko Pengungsian korban bencana kebakaran Kelurahan Sidoarjo di kompleks Pelabuhan Dedek Tolitoli.

Saat menyerahkan uang sumbangan tersebut, Anhar Dg. Mallawa, SE menitipkan pesan agar sumbangan yang diberikan secara spontan dan sukarela itu dapat dimanfaatkan dengan sebaik -baiknya untuk keperluan penanganan korban musibah kebakaran. ***

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

No More Posts Available.

No more pages to load.