PALU,SULTENGNEWS.COM – Gubernur Sulawesi Tengah (Sulteng) diwakili Pj. Sekretaris Daerah Provinsi Sulteng Ir.H.M.Faizal Mang,MM secara resmi membuka Rapat Koordinasi (Rakor) Non Pelayanan Dasar I dengan perangkat daerah mitra tentang penyusunan kebijakan daerah dalam meningkatkan pendayagunaan potensi ekonomi daerah bertempat di Hotel Kartika Kabupaten Poso, Rabu (15/6/2022).
“Rakor ini bertujuan demi terwujudnya koordinasi, pembinaan, monitoring dan evaluasi penyelenggaraan kebijakan dan program bidang kesejahteraan rakyat, serta memperkuat sinergitas pelaksanaan program bidang kesejahteraan rakyat antara pemerintah pusat, pemerintah provinsi dan pemerintah kabupaten/kota se-Sulawesi Tengah,” bebernya.
Faizal Menga berharap, kegiatan ini menghasilkan kesepakatan dan formulasi yang tepat untuk meningkatkan pembangunan kesejahteraan rakyat yang semakin sistematis, terarah, terpadu dan sinerjik khususnya pada sub bagian non pelayanan dasar I demi mewujudkan visi Sulawesi Tengah gerak cepat menuju Sulawesi Tengah lebih sejahtera dan lebih maju.
Sebelumnya, Kepala Biro Kesra Setda Sulteng Drs. Awaludin,MM menuturkan dalam mewujudkan program pemerintah provinsi dan kab/kota yang dicanangkan lewat visi – misi, diperlukan kemampuan aparat menjabarkan, mengimplementasikan lewat sinkronisasi, koordinasi, pelaksanaan nyata dan evaluasi.
Kemudian membangun dan melakukan sinkronisasi program antara kabupatan/kota, provinsi dan pusat. Dengan demikian, kebijakan benar-benar dapat menyelesaikan persoalan baik di bidang pelayaran dasar, non pelayanan dasar maupun pemberdayaan potensi ekonomi.
“Untuk menjamin tata pemerintahan dan kebijakan secara oprasional terutama sinkronisasi program kegiatan dan kegiatan terintegrasi antara dinas teknis sebagai mitra, Biro Kesra sebagai staffing mengajak untuk dapat saling memahami dan menghargai tugas pokok dan fungsi masing-masing,”tutupnya. ***