Polda Sulteng Siapkan Ruang Sterilisasi Untuk Pencegahan Covid-19

oleh -
Inilah ruang sterilisasi pencegahan virus corona atau covid-19 yang disediakan Polda Sulteng di samping pintu masuk Mapolda Sulteng. FOTO : IST

PALU, SULTENGNEWS.COM – Salah satu upaya Polda Sulawesi Tengah (Sulteng) melakukan pencegahan penyebaran virus corona atau Covid-19 yakni dengan membuat ruang sterilisasi dan menerapkan Standar Operasional Prosedur (SOP) tata cara penerimaan tamu yang datang berkunjung ke Mapolda Sulteng.

Irwasda Polda Sulteng, Kombes Pol Drs Al Afriandi,SH,SIK,MM memimpin langsung uji coba ruang sterilisasi yang terletak tepat di depan penjagaan Polda Sulteng, memberikan petunjuk penerapan SOP terhadap personil.

“Upaya ini guna mencegah dan meminimalisir penyebaran virus corona atau Covid-19 dengan cara menerapkan SOP baik kepada personil, maupun tamu yang akan memasuki Mako Polda Sulteng,” ujar Kombes Pol. Drs Al Afriandi,SH,SIK,MM, kepada sultengnews.com, Rabu (25/03/2020).

Dia menyebutkan, Polda Sulteng telah menyiapkan ruang sterilisasi di depan penjagaan. Ruang sterilisasi itu digunakan baik personil maupun masyarakat yang datang.

“Terlebih dahulu akan dicek suhu badannya, kemudian diarahkan mencuci tangan dengan hand sanitizer atau sabun dan mengantri dengan menjaga jarak,” sebutnya.

Selanjutnya, masuk keruangan atau bilik untuk dilakukan sterilisasi. Setelah itu, harus melaporkan kepada penjaga untuk meninggalkan kartu identitas dan diberikan id card tamu.

“Setelah proses itu dilakukan, tamu maupun personil baru bisa masuk ke Mako Polda Sulteng, itulah antara lain urut-urutannya. Dimohon kepada masyarakat yang berkunjung untuk memaklumi dan dapat bekerjasama,” tutupnya. DAL

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

No More Posts Available.

No more pages to load.