Peringatan HUT RI di Kantor Gubernur Sulteng Berlangsung Khidmat Dengan Penerapan Prokes Ketat

oleh -
Gubernur Sulteng, H. Rusdy Mastura saat memimpin langsung peringatan detik – detik proklamasi kemerdekaan RI ke 76 Tahun di halaman Kantor Gubernur Sulteng, Selasa (17/8/2021). FOTO : HUMAS PEMPROV SULTENG

PALU, SULTENGNEWS.COM – Peringatan detik detik Proklamasi RI ke 76 Tahun 2021 yang dilaksanakan di halaman Kantor Gubernur Sulawesi Tengah (Sulteng) pada, Selasa (17/8/2021), berlangsung secara sederhana dan khidmat dengan menerapkan protokol kesehatan yang ketat.

Pada malam tanggal 16 Agustus 2021 pukul, 24.00 Wita, dilaksanakan upacara renungan suci di Taman Makam Pahlawan Tatura Palu.

Pelaksanaan upacara dipimpin langsung Gubernur Sulteng, H. Rusdy Mastura dan dihadiri para pimpinan Forkopimda Sulteng, Pimpinan DPRD dan beberapa pejabat lingkup sekretariat daerah Provinsi Sulteng.

Sementara komandan upacara berasal dari Perwira Korem 132 Tadulako yang diikuti pasukan upacara berasal dari tiga kompi yakni peleton I  Korsik Korem 132/Tadulako, Peleton II-III, Unsur TNI sebanyak 18 orang dan 2 Danton, Peleton IV, unsur Polri sebanyak 9 orang dan 1 Danton dan Peleton V, Purna Praja IPDN sebanyak 9 orang dan 1 Danton.

Pada upacara peringatan ulang tahun ke-76 Republik Indonesia tersebut, Gubernur Sulteng H. Rusdy Mastura bertindak sebagai inspektur upacara. Sedangkan yang membacakan naskah teks proklamasi dibacakan Ketua DPRD Provinsi Sulteng Dr. Hj. Nilam Sari Lawira,SP, MP.

Peringatan HUT Proklamasi ke-76 juga dimeriahkan dengan penyerahan penghargaan tanda kehormatan Satya Lencana Karya Satya, X, XX dan XXX, Penyerahan lomba desa dan lomba kelurahan, penyerahan hasil evaluasi kinerja kecamatan dan penyerahan sertifikat apresiasi maestro seni Sulawesi Tengah. (Humas)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

No More Posts Available.

No more pages to load.