Kemunculan Buaya Berkalung Ban Jadi Perhatian Warga Kota Palu

oleh -
Sejumlah warga Kota Palu sedang asik melihat Buaya Berkalung Ban (B3) berjemur di bibir sungai sekitaran Jembatan II Jalan I Gusti Ngurah Rai, Kota Palu, Sulawesi Tengah. FOTO : MIFTAHUL AFDAL

PALU, SULTENGNEWS.COM – Kemunculan Buaya Berkalung Ban (B3) di Sungai sekitaran Jembatan II di Jalan I Gusti Ngurah Rai, Kota Palu, Sulawesi Tengah, menjadi perhatian warga yang berkendara serta warga setempat, Rabu (16/12/2020).

Pasalnya, kehadiran B3 menjadi daya tarik bagi warga Kota Palu, berdasarkan pantauan sultengnews, B3 yang sedang berjemur di bibir sungai, nampak terlihat tenang walaupun warga terus berdatangan dan mengambil fotonya saat berjemur.

Buaya yang berkali-kali lolos dari perangkap pencinta reptil asal Australia, Matt Wright dan ahli satwa liar asal Amerika Serikat, Forrest Galante itu sejak tiga hari terakhir sering menampakkan diri di bibir sungai Jalan I Gusti Ngurah Rai, Kota Palu.

Salah seorang warga, Ludin yang tengah asik melihat B3 berjemur mengaku, kedatangannya, karena melihat keramaian warga yang sedang berkumpul di bibir sungai, sehingga dirinya pun ikut melihat kemunculan B3.

“Sudah dari siang (B3 berjemur), tapi tidak tau dari jam berapa,”ujarnya

Ludin mengungkapkan, B3 sangat takut dengan keramaian, apabila sudah terlanjur banyak warga yang datang melihat, maka B3 akan langsung menyelam kedalam air.

“Hanya orang-orang tertentu saya yang bisa menahannya (B3) untuk lama berada di bibir sungai,”ungkapnya.

Menurut Ludin, selain B3, sering juga terlihat kehadiran buaya lainnya berjemur di bibir sungai, meski begitu, kemunculan buaya-buaya itu, kata dia, tidak menggangu aktifitas warga sekitar.

“Biasanya yang lain juga muncul, lain-lain warnanya, tapi tidak menganggu orang,”tutupnya. DAL

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

No More Posts Available.

No more pages to load.