Jadi Gubernur Diusia 71 Tahun, Rusdy Mastura Siap Memimpin Secara Amanah

oleh -
Rusdy Mastura dan Ma'mun Amir saat memberikan sambutan dalam rapat pleno terbuka penetapan Calon Gubernur dan Wakil Gubernur Sulteng terpilih. FOTO : MIFTAHUL AFDAL

PALU, SULTENGNEWS.COM – Diusia 71 Tahun menjadi Gubernur Sulawesi Tengah (Sulteng), bagi Rusdy Mastura salah satu jalan untuk bisa mencapai surga, maka perlu untuk melaksanakan kebijakan yang amanah dan lebih memprioritaskan rakyat Sulteng.

Rusdy Mastura bersama pasangannya Ma’mun Amir telah ditetapkan Komisi Pemilihan Umum (KPU) Sulteng sebagai Gubernur dan Wakil Gubernur Sulteng terpilih dalam Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada) serentak 2020.

“Terus terang umur saya 71 Tahun, kalau masih hidup 5 tahun kedepan untuk bisa masuk surga, tentu kita harus berbuat baik dan melaksanakan kebijakan-kebijakan yang lebih amanah yang lebih memperhatikan rakyatnya kecil,”ujar Rusdy Mastura saat sambutan di Hotel Santika, Kota Palu, Jumat (22/01/2021).

Menurut Cudi sapaan akrab Rusdy Mastura, dia mengatakan, kedepan dia akan berupaya menurunkan angka kemiskinan dan menyelesaikan persoalan korban bencana 28 September 2018 silam. Bahkan, Cudi mengungkap dia akan membangun infrastruktur yang dibutuhkan masyarakat Sulteng.

“Itu kira-kira janji saya dalam kampanye moga-moga janji-janji saya itu saya bisa terpenuhi kedepan, sehingga saya tidak berhutang kepada rakyat Sulawesi Tengah,”ungkapnya.

“Semoga semuanya bisa di ridhoi Allah subhanahu wa ta’ala, niat baik kami untuk membangun,”sambungnya.

Namun kata Cudi, jika ingin membangun dengan pendapatan daerah yang sedikit dan viskal yang rendah akan sulit. Padahal, bagi Cudi banyaknya kekayaan alam Sulteng seharusnya dapat di kelola dengan baik demi kemakmuran dan kesejahteraan rakyat.

“Saya tahu kasian apapun yang kita lakukan kalau namanya kita punya pendapatan rendah, viskal kita rendah, tidak bisa berbuat apa-apa luasnya Sulawesi Tengah 61.000 km jumlah penduduk hampir 3 juta, garis pantainya 6.600 km. Itu kekayaan kita yang harus kita manfaatkan untuk kepentingan kita bersama-sama,”tegasnya.

Selain itu, Cudi juga memberikan motivasi kepada adik angkatannya dalam ruang perpolitikan di Sulteng. Cudi  sebagai senior berharap kepada adik angkatannya dalam pertarungan Pilkada Sulteng mendatang adaik angkatannya dapat membangun Sulteng lebih baik kedapatan setelah dirinya menyelesaikan tugas sebagai Gubernur Sulteng.

“Itu kira-kira yang akan kita dilakukan kedepan, jadi ini semoga ade-ade saya nanti akan berlomba-lomba bertanding lagi siap untuk memenangkan hari-hari esok ke depan, semoga lebih bisa membangun komitmen. Komitmen kita bersama saya akan melaksanakan ini moga-moga ade-ade di belakang saya akan lebih bisa membawa Sulawesi Tengah kedepan yang lebih baik dari saya itu kira-kira harapan-harapan saya,”ucapnya.

Cudi juga mengajak, Ketua DPRD Sulteng, Hj.Nilam Sari Lawira yang juga merupakan Ketua Tim Pemenangan Rusdy-Ma’mun bisa membangun Sulteng lebih baik. Khususnya, kata Cudi, kedepannya untuk dapat berupaya menaikan viskal Sulteng.

“Kepada ibu Ketua DPR saya mengharapkan dukungannya untuk kita mari bersama-sama membangun Sulteng. Kita tahu negeri ini begitu kaya tapi pendapatannya hanya 1 Triliun, viskal kita kok hanya bisa 0,3 persen ini semua yang menjadi beban pikiran kedepan untuk bagaimana untuk kita selesaikan ini,”tandasnya. DAL

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

No More Posts Available.

No more pages to load.