Imran Lataha, Hadiri Pelantikan Pengurus ISSI Kota Palu Periode 2022-2026

oleh -
oleh
Asisten III Bidang Administrasi Umum Setda Kota Palu, Imran Lataha, S.E, M.Si, saat memberikan sambutan pada kegiatan pelantikan pengurus baru ISSI Kota Palu periode 2022-2026. FOTO : IST

PALU, SULTENGNEWS.COM – Walikota Palu diwakili Asisten Administrasi Umum Setda Kota Palu, Imran Lataha, S.E, M.Si menghadiri sekaligus menyampaikan sambutan pada acara Pelantikan Pengurus Ikatan Sport Sepeda Indonesia (ISSI) Kota Palu periode 2022-2026.

Hadir pula Wakil Ketua ISSI Sulteng Mujib Karim sekaligus melantik ketua terpilih ISSI Kota Palu Anwar Ismail, Bendahara Umum Leond Irawansyah dan pengurus lainnya.

Pada kesempatan tersebut, Asisten III Setda Kota Palu Imran Lataha menyampaikan selamat dan sukses atas dilantiknya pengurus Ikatan Sport Sepeda Indonesia (ISSI) Kota Palu.

“Semoga kedepan ISSI kota palu dapat meningkatkan kontribusi dan sumbangsih terhadap pembinaan dan pengembangan olahraga bersepeda di Kota Palu yang berkualitas serta memiliki daya saing,” ujar Imran Lataha kepada SultengNews.com beberapa waktu lalu.

“Semoga kedepan ISSI Kota Palu bisa melahirkan bibit, atlet muda. Oleh karenanya, saya menginginkan kepengurusan yang baru menjadi semangat untuk menorehkan prestasi gemilang agar dapat memberikan yang terbaik terkait prestasi olahraga sepeda geliat olahraga bersepeda di Kota palu saat ini tengah berada dalam semangat untuk mewujudkan prestasi,” katanya menambahkan.

Untuk itu, ISSI kota Palu harus memiliki semangat perubahan dalam kepengurusannya dengan memajukan pembinaan yang lebih serius untuk usia muda. Pembinaan ini harus berkelanjutan  dengan aktivitas kompetisi di semua jenjang usia muda hingga level teratas.(***)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

No More Posts Available.

No more pages to load.