PALU, SULTENGNEWS.COM – Gubernur Sulawesi Tengah, H. Rusdy Mastura menghimbau kepada Wali Kota dan Bupati se Sulawesi Tengah untuk melakukan sosialisasi kepada masyarakat untuk memanfaatkan skema Kredit Usaha Rakyat (KUR) yang sudah bekerjasama dengan Bank Rakyat Indonesia (BRI).
Gubernur telah menyurati Wali Kota dan Bupati se Sulteng pada tanggal 2 Juni 2022 tentang Penerbitan Rekomendasi Kepada Masyarakat yang mengajukan Kredit UMKM kepada Bank BRI. Harapannya, surat tersebut bisa segera disosialisasi kan ke masyarakat di kabupaten – kota.
Tenaga Ahli Gubernur Bidang Percepatan Penanggulangan Kemiskinan dan Kesejahteraan Masyarakat, Husin Alwi ST, berharap surat gubernur tersebut bisa segera di sosialisasikan oleh bupati dan wali kota kepada Organisasi Perangkat Daerah (OPD) terkait, serta membuatkan rekomendasi kepada masyarakat dan Kelompok UMKM yang mau mengajukan permohonan Kredit Usaha Rakyat (KUR), agar pihak bank bisa memudahkan pengajuan kredit masyarakat dan kelompok UMKM.
“Gubernur ingin kerjasama dengan BRI ini, benar – benar dimanfaatkan oleh masyarakat Sulawesi Tengah, sehingga ekonomi masyarakat tumbuh karena ada modal dalam berusaha. Dampak nya akan mempercepat kesejahteraan masyarakat dan penanggulangan kemiskinan,” kata Husin Alwi.
Menurut Husin, gubernur sudah menegaskan bahwa program KUR dengan bunga 3 % merupakan komitmen Presiden Jokowi dalam rangka Pemulihan Ekonomi Nasional (PEN) kepada masyarakat Indonesia yang terdampak Pendemi Covid 19.
“Presiden memperpanjang KUR 3 % sampai Desember 2022 ini, juga merupakan desakan Gubernur Sulteng bapak Rusdy Mastura, agar masyarakat bisa diberdayakan secara ekonomi melalui skema permodalan yang murah,” tutup Husin Alwi yang juga Sekretaris KONI Sulteng ini. ***